Boron adalah suplemen untuk meningkatkan kesehatan tulang dan sendi, kadar testosteron, serta meningkatkan kemampuan berpikir dan koordinasi otot.
Boron
Merek dagang boron antara lain: Caltron, Calplex, Good Life Biocal-95
Apa Itu Boron?
Apa itu boron?
Golongan: Obat bebas
Kategori: Vitamin atau suplemen makanan
Manfaat: Mengatasi gejala osteoporosis, mengatasi osteoarthritis, mengatasi dan mencegah defisiensi boron
Digunakan oleh:
Ibu Hamil: Boron kemungkinan aman bila diminum selama kehamilan. Selalu pastikan berkonsultasi dengan dokter sebelum menggunakan obat apa pun selama masa kehamilan.
Ibu Menyusui: Boron kemungkinan aman diminum selama menyusui. Ibu menyusui sangat disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter sebelum menggunakan obat ini.
Anak-anak: Boron kemungkinan aman untuk anak jika digunakan dengan tepat. Jumlah yang aman ditentukan oleh dokter tergantung pada usia anak.
Bentuk obat: Tablet, kaplet, obat topikal atau obat luar
Peringatan Sebelum Menggunakan Boron
Sebelum menggunakan boron, Anda perlu memperhatikan beberapa hal berikut ini:
Informasikan pada dokter bila Anda alergi terhadap boron atau memiliki hipersensitivitas terhadap bentuk lain dari boron seperti asam borat, borat, boric anhydride, boric tartrate, boron askorbat, calcium fructoborate, boron klat, natrium borat, atau natrium pentaborate pentahydrate.
Asam borat, borat, dan senyawa lain yang mengandung boron bisa menjadi racun jika tertelan pada dosis tinggi atau diserap melalui kulit yang tidak terluka.
Asam borat tidak boleh digunakan selama kehamilan. Mengonsumsi asam borat secara oral dalam dosis yang lebih tinggi saat hamil telah dikaitkan dengan berat badan lahir lebih rendah dan cacat lahir.
Saat dioleskan ke dalam vagina, asam borat (bentuk boron yang umum) kemungkinan aman bila digunakan hingga 6 bulan. Lebih lama daripada itu kemungkinan dapat menyebabkan luka bakar pada vagina.
Gel pentahidrat natrium pentaborat yang mengandung boron kemungkinan aman bila dioleskan ke kulit hingga 5 minggu.
Penggunaan asam borat via intravaginal selama 4 bulan pertama kehamilan telah dikaitkan dengan risiko cacat lahir.
Jangan mengonsumsi boron jika Anda memiliki kondisi sensitif hormon seperti kanker payudara, kanker rahim, kanker ovarium, endometriosis, atau fibroid rahim. Boron mungkin bertindak seperti estrogen yang mungkin dapat memperburuk kondisi.
Dosis lebih dari 20 mg setiap hari dapat menyebabkan masalah kesuburan pria.
Jangan mengonsumsi suplemen boron jika Anda memiliki masalah ginjal. Sebab, ginjal harus bekerja keras untuk mengeluarkan boron.
Beri tahu dokter bila Anda sedang hamil, merencanakan kehamilan, atau sedang menyusui.
Hentikan penggunaan suplemen boron dan segera pergi ke dokter bila terjadi reaksi alergi serius.
Untuk mencegah interaksi, informasikan pada dokter jika Anda sedang menggunakan obat-obatan lain seperti obat resep dokter, obat bebas, suplemen, multivitamin, atau produk herbal.
Dosis dan Aturan Pakai Boron
Boron adalah suplemen makanan yang tidak memiliki rekomendasi dosis khusus. Namun, diperkirakan kebanyakan orang dewasa disarankan mengonsumsi sekitar 1-1,5 mg setiap hari. Tidak boleh mengonsumsi lebih dari 20 mg setiap hari.
Untuk anak-anak, dosis yang aman tergantung pada usia. Dosis aman boron yang dapat ditoleransi anak-anak adalah:
Anak-anak 1-3 tahun: 3 mg/hari
Anak-anak 3-8 tahun: 6 mg/hari
Anak-anak 8-12 tahun: 11 mg/hari
Anak-anak 13-18 tahun: 17 mg/hari
Boron juga tersedia dalam berbagai bentuk dengan cara pakai yang berbeda, seperti obat oral (diminum lewat mulut), obat topikal (gel atau krim yang dioles pada kulit), dan lain sebagainya.
Konsultasikan dengan dokter atau apoteker untuk mengetahui dosis dan aturan pakai yang terbaik untuk kondisi tertentu.
Manfaat Boron
Boron adalah mineral yang terdapat dalam makanan dan lingkungan. Boron juga dapat dikonsumsi sebagai suplemen penunjang kesehatan. Berikut adalah beberapa kegunaan Boron berdasarkan cara pakainya:
Mengobati dan mencegah defisiensi boron
Membangun tulang dan persendian yang kuat
Mengobati osteoarthritis
Membangun otot dan meningkatkan koordinasi otot
Meningkatkan kadar testosteron
Meningkatkan keterampilan berpikir
Mengobati Infeksi jamur vagina
Obat oles untuk mencegah infeksi
Astringen
Pencuci mata
Mencegah kerusakan kulit yang disebabkan oleh terapi radiasi (dermatitis radiasi)
Cara Menggunakan Boron dengan Benar
Ikuti petunjuk pada label kemasan dengan seksama. Mintalah dokter atau apoteker Anda untuk menjelaskan bagian yang tidak Anda mengerti. Gunakan suplemen boron sesuai dengan dosis yang dianjurkan.
Gunakan suplemen boron sesuai dengan jangka waktu yang dianjurkan oleh dokter. Jangan meningkatkan dosis tanpa berkonsultasi dengan dokter. Dosis besar dapat menyebabkan keracunan.
Suplementasi boron di atas anjuran dosis maksimalnya belum terbukti benar-benar bermanfaat. Oleh karena itu, suplementasi cenderung berguna hanya jika asupan boron dari makanan tidak memadai.
Simpan obat ini di suhu ruangan. Jauhkan dari sinar matahari langsung, tempat yang panas, seperti mobil yang terparkir, dan tempat yang lembap. Jangan menyimpan obat ini di freezer. Jauhkan obat dari jangkauan anak-anak.
Interaksi Boron dengan Obat Lain
Boron tidak memiliki interaksi parah atau serius yang diketahui dengan obat lain. Namun, boron dapat menyebabkan interaksi ringan jika digunakan atau dikonsumsi bersamaan dengan obat-obatan berikut:
Bazedoxifene/estrogen terkonjugasi
Estrogen terkonjugasi
Estrogen terkonjugasi yang diaplikasikan pada vagina
Estradiol
Estrogen terkonjugasi sintetis
Estrogen esterifikasi
Estropipate
Mestranol
Informasi ini mungkin tidak berisi semua kemungkinan interaksi atau efek samping. Oleh karena itu, beri tahu dokter atau apoteker tentang semua produk yang Anda gunakan sebelum menggunakan produk ini.
Efek Samping dan Bahaya Boron
Boron umumnya aman bila digunakan dalam dosis yang tidak melebihi 20 mg setiap hari. Efek samping boron yang umum meliputi:
Feses berwarna biru/hijau
Dermatitis
Diare
Nyeri perut bagian atas
Mual
Muntah
Boron bisa jadi tidak aman dan menimbulkan efek samping serius jika dikonsumsi dalam dosis yang lebih tinggi.
Dosis lebih dari 20 mg dapat menyebabkan keracunan. Tanda-tanda keracunan termasuk lekas marah, tremor, kelemahan, sakit kepala, diare, muntah, dan gejala lainnya. Dosis tinggi juga dapat menyebabkan gangguan ginjal (kasus langka)
Efek samping dapat bervariasi tergantung pada dosis, durasi penggunaan, dan kondisi kesehatan masing-masing.
Hubungi dokter jika Anda mengalami gejala yang tidak biasa saat menggunakan obat ini.
Manfaatkan fitur Beli Obat dari Viva Apotek untuk mendapatkan obat yang Anda butuhkan. Ingat untuk selalu jaga kesehatanmu, ya!
Diperbarui tanggal: Oktober 2024
Ditinjau oleh: dr. Agustina Mahardini
Referensi:
WebMD (n.d). Boron – Uses, Side Effects, and More. https://www.webmd.com/vitamins/ai/ingredientmono-894/boron
Drugs (2022). Boron. https://www.drugs.com/npp/boron.html
RxList (n.d). Boron. https://www.rxlist.com/boron/generic-drug.htm