Dopamet adalah obat antihipertensi dengan kandungan utama methyldopa guna menurunkan tekanan darah yang bekerja dengan cara memperlebar pembuluh darah.
Merek Dagang Dopamet
Obat anti hipertensi ini dipasarkan dengan merek Dopamet.
Apa Itu Dopamet
Apa itu Dopamet?
Golongan: Obat keras (perlu resep dokter)
Kategori: anti hipertensi
Manfaat: Menurunkan tekanan darah dan menjaganya supaya tetap stabil.
Digunakan Oleh: Dewasa dan anak
Ibu Hamil:
Belum ada data yang memadai tentang keamanan Dopamet selama masa kehamilan. Oleh sebab itu, konsumsi Dopamet oleh wanita yang sedang hamil harus atas persetujuan ahli medis.
Ibu Menyusui:
Kandungan methyldopa dapat terabsorbsi oleh ASI. Untuk mengantisipasi pengaruh obat ini terhadap bayi, konsumsi Dopamet oleh ibu yang tengah menyusui harus atas izin ahli medis.
Anak-Anak:
Pemberian Dopamet pada anak haruslah atas izin dan pengawasan dokter. Dokter akan menentukan dosis yang tepat berdasarkan berat badan pasien anak.
Bentuk Obat: Tablet
Peringatan sebelum Menggunakan Dopalet
Pemanfaatan Dopamet untuk mengatasi hipertensi haruslah atas instruksi dari dokter. Sebelum mengonsumsi obat penurun tekanan darah ini, perhatikan beberapa poin berikut.[1]
Pastikan Anda tidak sensitif atau alergi dengan zat aktif methyldopa yang terkandung dalam Dopamet.
Konsultasikan keamanan Dopamet jika Anda sedang dalam masa kehamilan ataupun menyusui.
Informasikan pada ahli medis terkait oba tapa saja yang saat ini Anda konsumsi untuk meminimalkan interaksi obat.
Konsumsi Dopamet oleh individu yang sedang menderita gangguan ginjal atau pernah mengalami penyakit liver aktif seperti sirosis atau hepatitis, depresi, dan anemia hemolitik harus memperoleh pengawasan khusus.
Hindari konsumsi Dopamet apabila Anda saat ini menderita penyakit liver, depresi, dan pheochromocytoma (tumor di kelenjar adrenal).
Hindari penggunaan Dopamet jika Anda tengah dalam terapi penanganan depresi dengan obat MAOI.
Jangan mengonsumsi Dopamet bersama dengan suplemen yang mengandung zat besi.[2]
Jika Anda berencana menjalani tindakan operasi, informasikan pada dokter bila Anda mengonsumsi Dopamet.
Penyesuaian dosis akan dilakukan untuk pasien lansia dan juga individu yang mengalami masalah pada ginjal.
Efek mengonsumsi Dopamet adalah timbul rasa kantuk. Jadi, jangan menyetir atau mengoperasikan mesin setelah Anda meminum obat anti-hipertensi ini.
Obat ini akan membuat warna urine Anda menjadi lebih gelap. Tidak perlu mengkhawatirkan gejala ini karena tidak membahayakan.
Jangan berhenti meminum obat anti-hipertensi ini tanpa izin dari dokter.
Dokter mungkin akan meresepkan diet rendah garam dan rendah sodium selama Anda menjalani terapi dengan Dopamet.
Lakukan pengecekan tekanan darah secara berkala untuk mengetahui respon tubuh Anda terhadap Dopamet.
Dosis dan Aturan Pakai Dopamet
Penentuan dosis tiap pasien tentu berbeda-beda. Dokter akan menyarankan dosis berdasarkan kondisi serta umur pasien. Pastikan selalu mengikuti instruksi dokter selama menjalani terapi hipertensi.
Berikut adalah dosis umum Dopamet. (1 tablet mengandung 250 mg methyldopa):[3]
Dewasa
2 atau 3 x 1 tablet per hari selama 2 hari.
Kemudian, dosis ini bisa ditingkatkan setiap 2 hari sekali dengan mempertimbangkan respons pasien.
Dosis maksimal adalah 3000 mg atau 12 tablet per hari.
Lansia
2 x ½ tablet per hari
Dosis ini bisa ditingkatkan secara perlahan tapi tidak boleh lebih dari 2000 mg atau 8 tablet per hari.
Anak-Anak
10 mg per kg berat badan per hari, dibagi menjadi 2 hingga 4 kali konsumsi.
Dosis bisa ditingkatkan atau diturunkan dengan mempertimbangkan respon tubuh anak.
Maksimal dosis anak adalah 65 mg per kg berat per hari.
Manfaat Dopamet
Kegunaan Dopamet adalah untuk mengatasi tekanan darah tinggi atau hipertensi. Dengan menurunkan tekanan darah, obat ini juga dapat membantu pencegahan stroke serta serangan jantung.[4]
Zat aktif dalam Dopamet yakni methyldopa bekerja langsung dengan merelaksasi atau memperlebar pembuluh darah sehingga aliran darah menjadi lebih lancar dan tekanannya berkurang.
Penting untuk Anda catat bahwa Dopamet tidak menyembuhkan hipertensi tetapi hanya sebagai pengontrol tekanan darah. Oleh sebab itu, Anda harus tetap mengonsumsi Dopamet sesuai dengan petunjuk dokter jika Anda ingin mempertahankan tekanan darah agar tetap stabil.
Dokter mungkin menyarankan Anda untuk mengonsumsi obat anti-hipertensi seumur hidup sebagai langkah pencegahan penyakit yang lebih serius.
Cara Menggunakan Dopamet dengan Benar
Untuk mengoptimalkan kinerja Dopamet dalam mengontrol tekanan darah, pastikan Anda mempergunakan obat anti-hipertensi ini sesuai dengan instruksi dokter.
Berikut cara mengonsumsi Dopamet:
Patuhilah dosis serta frekuensi konsumsi yang dokter instruksikan.
Jangan menurunkan ataupun menaikkan dosis tanpa persetujuan dokter.
Penyesuaian dosis akan dilakukan jika Anda mengkombinasikan Dopamet dengan obat anti-hipertensi yang lain.
Usahakan untuk minum Dopamet sesuai jadwal dan di jam yang sama setiap hari.
Apabila ada jadwal konsumsi obat yang terlewat, segeralah minum Dopamet ketika Anda ingat dengan catatan jeda waktunya tidak berdekatan dengan jadwal berikutnya.
Jika jedanya singkat, abaikan saja dosis yang telah Anda lewatkan dan tetaplah konsumsi dosis berikutnya sesuai jadwalnya.
Minumlah tablet Dopamet dengan air secara utuh tanpa menggerusnya.
Dopamet bisa Anda minum sebelum maupun sesudah makan.
Meski Anda merasa kondisi telah jauh membaik, tetaplah mengonsumsi Dopamet hingga batas waktu yang diinstruksikan oleh dokter.
Untuk memonitor respon tubuh terhadap Dopamet, lakukanlah pemeriksaan tekanan darah dengan teratur.
Jika tidak ada perubahan yang berarti, segeralah konsultasi ke dokter untuk penyesuaian dosis atau mungkin dokter akan menyarankan obat yang lain.
Simpanlah Dopamet di area bersuhu ruang, tidak lembab, dan terlindung dari sinar matahari langsung.
Interaksi Dopamet dengan Obat Lain
Penggunaan Dopamet bersama dengan obat lain dapat memicu terjadinya interaksi obat yang berakibat penurunan kinerja atau timbulnya efek yang tidak diharapkan.
Berikut sejumlah interaksi obat yang bisa terjadi.[5]
Risiko hipotensi atau tekanan darah terlalu rendah bisa terjadi ketika Anda menggabungkan Dopamet dengan obat anti-hipertensi lain dan obat diuretik.
Efektivitas methyldopa menurun jika Anda mengonsumsinya dengan obat antidepresan, antipsikotik, simpatomimetik, dan beta blockers.
Penyerapan methyldopa terganggu jika Anda menggabungkannya dengan entacapone.
Penurunan tekanan darah secara drastis bisa terjadi ketika Dopamet digunakan bersama obat anestesi.
Konsumsi bersama lithium atau obat bipolar bisa meningkatkan kadar obat tersebut.
Konsumsi Dopamet bersama suplemen zat besi akan menurunkan kadar methyldopa dalam darah sehingga efektivitasnya berkurang.
Efek Samping dan Bahaya Dopamet
Zat aktif methyldopa dalam Dopamet bisa menimbulkan sejumlah efek samping mulai dari ringan hingga serius.
Berikut gejala yang mungkin Anda alami:[5]
Mengantuk
Sakit kepala
Otot menjadi lemah
Kaki dan pergelangan kaki membengkak
Muntah
Nyeri perut
Diare
Ruam
Mulut menjadi kering
Kelelahan ekstrem
Demam
Kulit dan mata menguning
Depresi[6]
Warna urine menjadi lebih gelap
Warna feses pucat
Apabila Anda mengalami satu atau beberapa gejala tersebut, hentikan dulu konsumsi Dumin dan segeralah periksakan kondisi Anda di fasilitas layanan kesehatan terdekat untuk memperoleh penanganan lebih lanjut.
Manfaatkan fitur Beli Obat dari Viva Apotek untuk mendapatkan obat yang Anda butuhkan. Ingat untuk selalu jaga kesehatan, ya!
Diperbarui tanggal: Oktober 2024
Ditinjau oleh: dr. Agustina Mahardini
Referensi
1. MIMS (2024). Dopamet. https://www.mims.com/philippines/drug/info/dopamet?type=full
2. MedlinePlus (2024). Methyldopa. https://medlineplus.gov/druginfo/meds/a682242.html
3. MIMS (2024). Methyldopa. https://www.mims.com/indonesia/drug/info/methyldopa?mtype=generic
4. WebMD (2024). Methyldopa. https://www.webmd.com/drugs/2/drug-8678/methyldopa-oral/details
5. Healthline (2018). Methyldopa. https://www.healthline.com/health/drugs/methyldopa-oral-tablet
6. MedlinePlus (2024). Methyldopa. https://medlineplus.gov/druginfo/meds/a682242.html
7. Mayoclinic (2024). Methyldopa. https://www.mayoclinic.org/drugs-supplements/methyldopa-oral-route-intravenous-route/description/drg-20067791