Skip links

Emturnas

Emturnas

Emturnas adalah obat penurun demam dan pereda berbagai nyeri ringan atau sedang seperti sakit gigi, sakit kepala, serta nyeri otot untuk dewasa dan anak.
Merek Dagang Emturnas
Obat pereda nyeri ini dipasarkan dengan merek Emturnas, Emturnas Syrup, Emturnas Drops, dan Emturnas Forte.
Apa Itu Emturnas
Mengenal Emturnas
Golongan: Obat bebas
Kategori: Antipiretik, analgesik
Manfaat: Menurunkan suhu tubuh saat demam, meredakan beragam jenis nyeri seperti sakit gigi, nyeri haid, sakit kepala, dan nyeri otot.
Digunakan oleh: Dewasa dan Anak
Ibu Hamil:
Dalam Emturnas terdapat paracetamol yang merupakan obat pereda nyeri yang aman untuk dikonsumsi selama masa kehamilan.[1] Namun, sebaiknya tetap konsultasikan dulu dengan ahli medis sebelum menggunakan Emturnas.
Ibu Menyusui:
Meski paracetamol bisa terdistribusi dalam ASI, namun kadarnya sangat kecil dan tidak akan memengaruhi kondisi bayi yang sedang menyusu. Meski begitu sebaiknya tetap konsultasikan dengan ahli medis terkait penggunaan Emturnas oleh ibu menyusui.
Anak-Anak:
Anda bisa memberikan Emturnas drops atau sirup pada bayi atau anak-anak.
Bentuk Obat: kaplet, sirup, dan drops
Peringatan sebelum Menggunakan Emturnas
Meski Emturnas masuk dalam kelompok obat bebas, Anda tetap harus menggunakannya secara bijak. Perhatikan sejumlah poin berikut sebelum memanfaatkan obat ini:
Pastikan Anda tidak sensitif ataupun alergi dengan kandungan utama Emturnas, yakni paracetamol.
Penggunaan oleh wanita hamil serta menyusui sebaiknya mendapat pengawasan khusus dari ahli medis. Dokter akan menyarankan dosis yang tepat.
Berhati-hatilah mengonsumsi Emturnas bila Anda menderita penyakit ginjal, defisiensi G6PD, hipovolemia parah, dehidrasi, dan gangguan liver.
Bila Anda sering mengonsumsi minuman beralkohol, penggunaan Emturnas dapat berisiko mengakibatkan kerusakan liver.
Hindari mengonsumsi Emturnas bila Anda menderita penyakit liver berat.
Konsultasikan pada ahli medis terkait keamanan mengonsumi Emturnas jika Anda tengah menjalani terapi dengan obat-obatan lain.
Untuk menurunkan demam pada anak-anak berumur di bawah 12 tahun, sebaiknya berikan Emturnas sirup.
Jangan berikan Emturnas Forte pada anak yang berumur kurang dari 12 tahun.
Untuk mengatasi demam pada bayi, sebaiknya berikan Emturnas Drops.
Jika suhu badan tidak menurun setelah konsumsi Emturnas selama 2 hari, atau nyeri tak juga membaik setelah menggunakan obat selama 5 hari, segeralah periksakan diri ke layanan kesehatan terdekat.
Hindari pemanfaatan Emturnas untuk jangka panjang sebab dapat mengakibatkan kerusakan fungsi liver.
Dosis dan Aturan Pakai Emturnas
Setiap varian Emturnas memiliki kadar paracetamol yang berbeda-beda. Adapun kandungan paracetamol untuk setiap jenis produk Emturnas adalah:
Emturnas: 500 mg
Emturnas Forte: 650 mg
Sirup: 120 mg per 5 ml
Drops: 100 mg per ml
Mengingat kadar paracetamol yang berbeda-beda, penentuan dosis untuk tiap produk juga berbeda. Berikut dosis Emturnas berdasarkan varian dan umur pengguna.
Emturnas Kaplet
Dewasa: 1 hingga 2 kaplet diminum 3 atau 4 kali dalam sehari
Anak berumur di atas 6 tahun: ½ hingga 1 kaplet diminum 3 atau 4 kali sehari.
Emturnas Forte
Dewasa dan anak berumur lebih dari 12 tahun: 1 kaplet dikonsumsi setiap 4 atau 6 jam.
Dosis maksimal 6 kaplet sehari.
Emturnas Syrup
Bayi di bawah 1 tahun: 2,5 ml atau ½ alat takar diminum 3 atau 4 kali dalam sehari.
Anak berumur 1 sampai 2 tahun: 5 ml atau 1 alat takar diminum 3 atau 4 kali dalam sehari.
Anak berumur 2 sampai 6 tahun: 5-10 ml atau 1-2 alat takar diminum 3 atau 4 kali dalam sehari.
Anak berumur 6 sampai 9 tahun: 10-15 ml atau 2-3 alat takar diminum 3 atau 4 kali dalam sehari
Anak berumur 9 sampai 12 tahun: 15-20 ml atau 3-4 alat takar diminum 3 atau 4 kali dalam sehari.
Emturnas Drops
Bayi di bawah 1 tahun: 0,6 ml diberikan 3 atau 4 kali dalam sehari
Anak berumur 1 sampai 2 tahun: 0,6 hingga 1,2 ml diberikan 3 atau 4 kali dalam sehari
Manfaat Emturnas
Dengan kandungan utama paracetamol, Emturnas memiliki kegunaan sebagai berikut:[2]
Menurunkan demam
Meredakan migrain dan sakit kepala
Meredakan nyeri otot
Mengurangi rasa sakit saat menstruasi
Meredakan sakit gigi
Emturnas bekerja dengan cara menghalangi pesan kimia ke otak yang memberitahu tubuh Anda saat merasa nyeri atau sakit di area tubuh tertentu. Zat analgesik ini juga akan meningkatkan ambang rasa sakit yang Anda rasakan.
Di samping itu, sebagai zat antipiretik, paracetamol dalam Emturnas dapat memengaruhi bagian otak yang mengatur temperatur tubuh.[3]
Cara Menggunakan Emturnas dengan Benar
Supaya Emturnas bekerja dengan optimal dalam meredakan nyeri dan demam, pastikan Anda mengikuti instruksi penggunaan yang tercantum di label kemasannya atau mengikuti arahan dokter.
Berikut adalah cara mengonsumsi Emturnas:
Ikutilah dosis yang telah tertulis dalam leaflet ataupun kemasan Emturnas. Jangan mengonsumsinya melebihi dari apa yang diinstruksikan untuk menghindari risiko overdosis.
Konsumsilah Emturnas setelah Anda makan.
Untuk sediaan kaplet, telanlah obat tersebut dengan air.
Untuk varian sirup, pastikan mengocok botolnya terlebih dahulu sebelum memberikannya pada buah hati.
Pergunakan alat takar yang tersedia dalam kemasan supaya dosisnya tepat.
Untuk varian drop, Anda juga perlu mengocoknya dulu. Kemudian, ambil obat dengan pipet yang sudah tersedia dalam botol.
Bila Anda lupa minum obat, segeralah konsumsi Emturnas ketika Anda ingat. Akan tetapi, jika waktunya telah dekat dengan jadwal konsumsi berikutnya, abaikan saja dosis yang telah terlewat dan minumlah dosis selanjutnya sesuai jadwal.
Bila keluhan Anda telah membaik, segera hentikan konsumsi Emturnas.
Jika suhu tubuh tetap tinggi setelah penggunaan obat selama dua hari, atau nyeri tak juga hilang setelah lima hari, segera periksalah ke layanan kesehatan terdekat.
Interaksi Emturnas dengan Obat Lain
Berikut sejumlah interaksi antara Emturnas dengan obat lainnya.
Konsumsi Emturnas bersama obat flu atau batuk yang juga mengandung paracetamol dapat mengakibatkan overdosis.
Penggunaan Emturnas bersama warfarin bisa meningkatkan risiko terjadinya pendarahan.
Penggunaan paracetamol bersama obat TBC seperti rifampisin dapat menyebabkan keracunan yang merusak liver.[4]
Penurunan efektivitas obat terjadi saat Anda mengonsumsi Emturnas dengan obat penurun kolesterol seperti cholestyramine.
Konsumsi paracetamol bersama antibiotik flucloxacillin dapat menyebabkan risiko kelainan darah.[5]
Efek Samping dan Bahaya Emturnas
Emturnas jarang menimbulkan efek samping bila Anda menggunakannya sesuai aturan. Tapi, bagi individu yang sensitif dengan paracetamol atau penggunaan Emturnas untuk jangka panjang bisa mengakibatkan sejumlah efek samping berikut:[6]
Mual
Muntah
Insomnia
Kelelahan
Spasme otot
Reaksi alergi meliputi ruam dan bengkak
Tekanan darah rendah
Detak jantung menjadi lebih cepat
Kelainan darah
Kerusakan liver dan ginjal (overdosis)
Bila Anda mengalami satu atau beberapa keluhan tersebut, segera hentikan konsumsi Emturnas. Periksakan diri ke fasilitas kesehatan terdekat untuk memperoleh tindakan medis lebih lanjut.
Manfaatkan fitur Beli Obat dari Viva Apotek untuk mendapatkan obat yang Anda butuhkan. Ingat untuk selalu jaga kesehatan Anda, ya!

Diperbarui tanggal: November 2024
Ditinjau oleh: dr. Agustina Mahardini

Referensi:
NHS (2022). Pregnancy, Breastfeeding And Fertility While Taking Paracetamol For Adults. https://www.nhs.uk/medicines/paracetamol-for-adults/pregnancy-breastfeeding-and-fertility-while-taking-paracetamol-for-adults/
Firstmediapharma (2024). Emturnas. https://firstmedipharma.co.id/wp-content/uploads/2021/04/Brosur-Emturnas-kaplet.pdf
Firstmediapharma (2024). Emturnas Forte. https://firstmedipharma.co.id/wp-content/uploads/2021/04/Brosur-Emturnas-Forte-kaplet.pdf
Firstmediapharma (2024). Emturnas Syrup. https://firstmedipharma.co.id/product/emturnas/
Firstmediapharma (2024). Emturnas Drops. https://firstmedipharma.co.id/product/emturnas-3/
Healthdirect (2023). Paracetamol. https://www.healthdirect.gov.au/paracetamol
NHS (2022). Common Questions about Paracetamol for Adults. https://www.nhs.uk/medicines/paracetamol-for-adults/common-questions-about-paracetamol-for-adults/#:~:text=How%20does%20paracetamol%20work%3F,brain%20that%20regulates%20body%20temperature.
GoodRX (2024). Acetaminiphen Interactions You Should Know About. https://www.goodrx.com/acetaminophen/interactions
Drugs (2023). Paracetamol. https://www.drugs.com/paracetamol.html
NHS Inform (2024). Paracetamol. https://www.nhsinform.scot/tests-and-treatments/medicines-and-medical-aids/types-of-medicine/paracetamol/

Leave a comment

Explore
Drag