Skip links

Ketesse

Ketesse

Ketesse adalah obat untuk mengatasi nyeri ringan hingga sedang, seperti nyeri akut muskuloskeletal, nyeri haid, sakit gigi, dan nyeri pascaoperasi.
Ketesse
Merek dagang Ketesse adalah Ketesse FC Tablet dan Ketesse Solution, dengan kandungan bahan aktif dexketoprofen trometamol.
Apa Itu Ketesse?
Apa itu Ketesse?
Golongan: Obat keras (perlu resep dokter)
Kategori: Obat antiinflamasi nonsteroid (OAINS), analgesik nonopioid
Manfaat: Mengatasi nyeri ringan hingga sedang
Digunakan oleh:
Ibu hamil: Ibu hamil, terutama di trimester ketiga kehamilan tidak boleh menggunakan obat ini karena akan membahayakan janin. Konsultasikan pada dokter mengenai keamanan penggunaan obat ini selama kehamilan.
Ibu menyusui: Obat ini dapat menimbulkan efek samping pada bayi yang menyusu. Jangan menggunakan obat ini selama menyusui tanpa berkonsultasi dengan dokter.
Anak-anak: Obat ini hanya ditujukan untuk orang dewasa. Ketesse tidak boleh digunakan untuk anak karena belum ada data mengenai efektivitas dan keamanannya bagi anak.
Bentuk obat: Tablet salut selaput, injeksi
Peringatan Sebelum Menggunakan Ketesse
Sebelum menggunakan Ketesse, Anda perlu memperhatikan beberapa hal berikut ini:
Jangan menggunakan obat ini kalau Anda alergi terhadap dexketoprofen trometamol dan OAINS lain, serta bila Anda memiliki riwayat asma, kolitis ulserasi, tukak lambung, perforia, perdarahan lambung atau perdarahan yang lain yang aktif, penyakit Crohn, edema angioneurotik, stroke, serangan jantung, hipertensi, gagal jantung, dan pernah melakukan operasi bypass jantung.
Informasikan pada dokter jika Anda pernah atau sedang menderita gangguan fungsi ginjal, insufisiensi hati, diatesis hemoragik dan kelainan koagulasi, atau bila Anda sedang menjalani pengobatan dengan antikoagulan.
Obat ini dapat menimbulkan efek samping penglihatan kabur. Jangan mengemudi, mengoperasikan mesin, atau melakukan kegiatan apa pun yang membutuhkan kewaspadaan penuh.
Berhati-hati menggunakan Ketesse pada pasien lansia karena lebih rentan terkena efek samping pendarahan lambung, serta kerusakan fungsi ginjal dan hati. Monitor fungsi ginjal dan hati secara berkala.
Untuk mencegah interaksi obat, informasikan pada dokter jika Anda sedang menggunakan obat-obatan lain seperti obat resep dokter, obat bebas, suplemen, multivitamin, atau produk herbal.
Beri tahu dokter bila Anda sedang hamil, merencanakan kehamilan, atau sedang menyusui.
Dosis dan Aturan Pakai Ketesse
Penggunaan Ketesse harus sesuai anjuran dokter. Dosis umum Ketesse berdasarkan bentuk obat, tujuan penggunaan, atau usia pasien adalah sebagai berikut:
Ketesse Tablet Selaput
Tujuan: Mengatasi nyeri ringan hingga sedang
Dewasa: Tergantung pada tingkat keparahan nyeri, dosis yang direkomendasikan adalah 12,5 mg setiap 4-6 jam sekali atau 25 mg setiap 8 jam sekali. Diminum 30 menit sebelum makan. Dosis maksimal 75 mg per hari.
Lansia: Dosis awal diberikan serendah mungkin. Dosis dapat ditingkatkan berdasarkan respons pasien. Dosis maksimal 50 mg per hari.
Efek samping bisa diminimalisir dengan menggunakan dosis serendah mungkin dengan durasi sependek mungkin.

Ketesse Injeksi (melalui IV atau IM)
Tujuan: Mengatasi nyeri ringan hingga sedang
Dewasa dan lansia: 50 mg setiap 8-12 jam sekali. Bila dibutuhkan, pemberian dosis dapat diulang setiap 6 jam. Dosis maksimal 150 mg per hari.
Untuk tujuan mengatasi nyeri pascaoperasi, Ketesse sediaan injeksi bisa digunakan bersamaan dengan analgesik golongan opioid, terutama di periode awal setelah operasi saat nyeri terasa lebih parah.
Manfaat Ketesse
Ketesse merupakan obat untuk mengatasi nyeri ringan hingga sedang, meliputi nyeri akut muskuloskeletal, nyeri haid (dismenore), sakit gigi, dan nyeri setelah operasi.
Ketesse memiliki dua sediaan yakni tablet salut selaput dan injeksi. Obat ini mengandung dexketoprofen trometamol, OAINS yang bekerja sebagai analgesik dan antiinflamasi.
Dexketoprofen trometamol masuk ke dalam golongan analgesik nonopioid yang dapat menjadi alternatif pereda nyeri tanpa risiko efek samping ketergantungan opioid.
Efek meredakan nyeri dari Ketesse sediaan tablet selaput dapat dirasakan dalam waktu 30 menit dengan ketahanan durasi analgesik selama 4-6 jam. Sedangkan, Ketesse sediaan injeksi dapat terasa manfaatnya setelah 45 menit dengan ketahanan durasi selama 8 jam.
Cara Menggunakan Ketesse dengan Benar
Ikuti petunjuk di resep dokter dengan seksama. Mintalah dokter atau apoteker Anda untuk menjelaskan bagian yang tidak Anda mengerti. Gunakan Ketesse sesuai dengan dosis yang dianjurkan. Jangan gunakan dengan dosis lebih banyak, lebih sedikit, atau meminumnya lebih sering dari yang telah ditentukan.
Ketesse injeksi harus diberikan oleh tenaga medis di rumah sakit.
Ketesse tablet selaput diminum 30 menit sebelum makan. Telan tablet dengan bantuan segelas air putih. Jangan kunyah atau hancurkan tablet.
Ketesse tidak untuk digunakan untuk pemakaian jangka panjang. Konsultasikan durasi pemakaian obat dengan dokter. Menggunakannya secara jangka panjang dapat meningkatkan terjadinya efek samping pendarahan lambung, tukak lambung, dan kerusakan ginjal.
Minumlah Ketesse sediaan tablet salut selaput di waktu yang sama setiap hari untuk mencegah dosis terlewat. Jika jadwal minum obat terlewat, minumlah sesegera mungkin begitu Anda mengingatnya. Jangan menggandakan dosis.
Simpan obat ini di suhu ruangan. Jauhkan dari sinar matahari langsung, tempat yang panas, seperti mobil yang terparkir, dan tempat yang lembap. Jangan menyimpan obat ini di freezer. Jauhkan obat dari jangkauan anak-anak.
Interaksi Ketesse dengan Obat Lain
Menggunakan Ketesse bersamaan dengan OAINS lain dapat meningkatkan risiko efek samping.
Dapat terjadi risiko pendarahan lambung bila digunakan bersama obat antikoagulan.
Menggunakan OAINS dengan methotrexate dan sulfonamida bisa meningkatkan risiko toksisitas.
Efektivitas obat diuretik dan beta blocker akan berkurang bila digunakan bersama Ketesse.
Dapat terjadi risiko pendarahan saat menggunakan pentoksifilin dan obat trombolitik bersamaan dengan Ketesse.
Menggunakan Ketesse bersamaan dengan zidovudine akan menimbulkan risiko keracunan sel darah merah.
Dapat terjadi efek hipoglikemik saat digunakan dengan obat golongan sulfonilurea.
Bila Anda sedang menggunakan siklosporin dan tacrolimus, fungsi ginjal harus dimonitor rutin karena bisa terjadi meningkatkan nefrotoksisitas.
OAINS tidak boleh digunakan 8-12 hari setelah Anda menggunakan mifepristone karena dapat menurunkan efektivitas mifepristone.
Menggunakan antibiotik quinolone dalam dosis tinggi dengan OAINS bisa meningkatkan risiko kejang.
Dapat terjadi peningkatan kadar dexketoprofen trometamol di darah bila digunakan bersamaan dengan probenesid.
Efek Samping dan Bahaya Ketesse
Terdapat efek samping umum yang bisa Anda alami saat mengonsumsi Ketesse. Beri tahu dokter bila efek samping ini tidak membaik dan mengganggu Anda:
Mual, muntah
Diare, sembelit
Sakit perut
Mulut kering
Pandangan kabur
Anemia
Pusing, sakit kepala
Mengantuk
Insomnia
Pendarahan lambung, tukak lambung
Demam, lemas
Nyeri pada tempat injeksi
Segera hentikan pemakaian obat dan periksakan diri ke dokter bila Anda mengalami efek samping serius di bawah ini:
Hipertensi, gagal jantung, infark miokard (terutama pada pasien gangguan kardiovaskular)
Gangguan fungsi ginjal, termasuk cedera ginjal akut
Reaksi alergi serius, seperti ruam dan gatal di kulit, pembengkakan di wajah, lidah, dan tenggorokan
OAINS juga dapat menimbulkan efek samping berikut:
Meningitis aseptik, terutama pada pasien lupus atau penyakit jaringan ikat campuran
Reaksi hematologik, seperti purpura, anemia aplastik, anemia hemolitik, agranulositosis, dan hipoplasia
Manfaatkan fitur Beli Obat dari Viva Apotek untuk mendapatkan obat yang Anda butuhkan. Ingat untuk selalu jaga kesehatanmu, ya!

Diperbarui tanggal: Desember 2024
Ditinjau oleh: dr. Agustina Mahardini

Referensi:
BPOM (n.d). KETESSE® Larutan Injeksi IM/IV. https://registrasiobat.pom.go.id/files/assesment-reports/obat_baru/Kettesse.pdf
MIMS (n.d). Ketesse. https://www.mims.com/philippines/drug/info/ketesse?type=full
Synapse (2024). What is Dexketoprofen Trometamol used for?. https://synapse.patsnap.com/article/what-is-dexketoprofen-trometamol-used-for
Dexa Group (n.d). Ketesse. https://www.dexagroup.com/id/produk/ketesse-tablet-id/

Leave a comment

Explore
Drag