NeuroAiD adalah obat oral herbal yang berfungsi mendukung pemulihan neurologis pada pasien pascastroke dan cedera otak traumatis yang mengalami defisit.
NeuroAiD MLC601, MLC901
NeuroAiD adalah merek paten obat tradisional. Obat ini memiliki dua formulasi, yaitu NeuroAiD MLC601 dan NeuroAiD MLC901.
MLC601 atau NeuroAiDTM merupakan kombinasi dari 14 bahan alami yang berguna sebagai neuroproteksi dan neurorepair untuk pengobatan pascastroke dan cedera otak traumatik. Sementara MLC901 atau NeuroAiD II adalah produk yang terdiri dari sembilan komponen herbal yang sudah disederhanakan dengan fungsi sama.
Apa Itu NeuroAiD?
Apa itu NeuroAiD?
Golongan: Obat Herbal
Kategori: Suplemen herbal
Manfaat: Melancarkan sirkulasi darah pada pasien pasca-stroke dan cedera otak traumatis
Digunakan Oleh: Orang dewasa berusia lebih dari 18 tahun
Ibu Hamil: NeuroAiD termasuk dalam kategori NA—not applicable. Artinya belum ada penelitian mendalam terkait penggunaan obat ini pada ibu hamil.[1] Jika Anda sedang merencanakan kehamilan atau dalam masa kehamilan, sebaiknya konsultasi dengan dokter terlebih dahulu untuk penggunaan.
Ibu Menyusui: Obat ini juga belum diuji pada ibu menyusui sehingga belum dapat dipastikan apakah kandungan obat dapat terdistribusi ke ASI. Karena belum tersedianya studi klinis, konsultasilah dengan dokter sebelum penggunaan.
Anak-Anak: Belum diketahui efeknya pada anak-anak di bawah usia 18 tahun.[1]
Bentuk Obat: kapsul
Peringatan sebelum Mengonsumsi NeuroAiD
Sebelum mengonsumsi NeuroAiD, perhatikan beberapa hal berikut.
Gunakan obat sesuai petunjuk pada kemasan atau sesuai anjuran dokter.
Jika Anda memiliki hipersensitif terhadap salah satu bahan dalam obat sebaiknya hentikan konsumsi obat dan konsultasikan dengan dokter untuk penggantian obat.
Jika muncul reaksi alergi selama penggunaan NeuroAiD II MLC 901, segera hentikan penggunaan dan konsultasikan dengan dokter atau kunjungi unit gawat darurat di fasilitas kesehatan terdekat.
Apabila Anda mengonsumsi antikoagulan, sebaiknya konsultasikan pemakaian NeuroAiD sebab antikoagulan umumnya berinteraksi dengan banyak hal. Dengan Anda berkonsultasi, dokter akan membantu Anda memantau INR (international normalized ratio atau waktu yang tubuh butuhkan untuk pembekuan darah) Anda. Hal ini berguna untuk memastikan kisaran INR Anda tetap terjaga.
Dosis dan Aturan Pakai NeuroAiD
Obat ini bisa Anda peroleh tanpa resep dokter. Meski begitu, tetap ikuti dosis umum penggunaan NeuroAiD untuk dewasa berikut:
Untuk MLC601 dokter menyarankan untuk mengonsumsinya empat kapsul tiga kali sehari.
Untuk MLC901 dosisnya dua kapsul tiga kali sehari.
Efektivitas NeuroAiD biasanya akan terlihat dalam waktu 3-5 minggu setelah memulai pengobatan.
Manfaat NeuroAiD
NeuroAiD menawarkan sejumlah manfaat, antara lain.
1. Neuroprotektif
NeuroAiD berperan sebagai neuroprotektif dengan membatasi masuknya kalsium yang berlebihan, mengurangi eksitotoksisitas, mengurangi stres oksidatif, dan mencegah kematian sel akibat glutamat.
2. Merangsang Sel Neuron Baru
Bahkan NeuroAiD juga memfasilitasi neurogenesis (rangsangan untuk membentuk neuron baru di otak) dan neuroplastisitas (meningkatkan sinergi di antara neuron, dengan memicu pembentukan sinaps dan dendrit baru—Sinaptogenesis). Hasil dari proses ini dapat membantu mempercepat pembentukan sirkuit neuron baru, yang kemudian akan meningkatkan kecepatan pemulihan fungsi neurologis selama pengobatan.
3. Neurorepair
Penelitian menunjukkan bahwa NeuroAiD dapat melindungi saraf yang cedera (neuroprotektif), sehingga bisa meningkatkan fungsi kognitif dan meningkatkan pemulihan pada pasien pascastroke.
Cara Menggunakan NeuroAiD dengan Benar
Untuk mendapatkan manfaat optimal dari NeuroAiD, ikuti langkah-langkah berikut:
Sebelum mengonsumsinya, perhatikan tanggal kedaluwarsa obat. Obat dapat Anda gunakan sampai tanggal kedaluwarsa yang tercantum pada kemasan. Namun, jika Anda melihat perubahan warna, rasa, atau bau, segera hentikan penggunaan.
Kapsul NeuroAiD bisa Anda konsumsi sebelum atau sesudah makan.
NeuroAiD dikonsumsi secara oral, ditaburkan dalam makanan, diencerkan dalam air mineral atau di rumah sakit akan diencerkan untuk dialirkan melalui selang makanan enteral atau selang nasogastrik.
NeuroAiD paling efektif bila diminum setiap hari selama pengobatan. Oleh karena itu, minumlah obat ini pada jam yang sama.
Jika Anda sesekali lupa meminumnya, Anda tidak perlu menggandakan obat, cukup minum obat berikutnya pada waktu biasa Anda mengonsumsinya.
NeuroAiD adalah suplemen tambahan sehingga jangan hentikan pengobatan lain yang diresepkan dokter.
Jika Anda kesulitan menelan, Anda bisa membuka kapsul dan menuangkan isinya ke dalam makanan atau minuman (air mineral) untuk mengonsumsinya.
Segera temui dokter jika Anda mengalami reaksi alergi, gejala tidak membaik, atau justru gejala semakin parah.
Pada pasien pascastroke, dokter akan menyarankan durasi konsumsi obat selama minimal 3 bulan. Pada pasien pascacedera otak traumatis, konsumsi obat ini umumnya minimal selama 6 bulan. Sementara pada penderita alzheimer, biasanya akan menggunakan obat ini dalam jangka panjang.
Kapsul NeuroAiD sensitif terhadap kelembapan, oleh karena itu kapsul harus disimpan dalam kemasan aslinya sampai tiba saatnya dikonsumsi.
Idealnya, Anda bisa menyimpan kapsul NeuroAiD di tempat sejuk dan kering atau di suhu antara 20-250 C. Pastikan suhu penyimpanan tidak melebihi 300 C.
Hindarkan penyimpanan obat di ruang yang terpapar langsung dengan matahari.
Jauhkan obat dari jangkauan anak-anak.
Interaksi NeuroAiD dengan Obat Lain
Belum ada laporan interaksi obat dengan NeuroAiD, sehingga obat ini bisa dengan aman Anda kombinasikan dengan obat standar untuk pengobatan reguler pasien stroke, cedera otak traumatis, cedera tulang belakang, dan penyakit Alzheimer.[2]
Namun, perhatikan kombinasi pemakaian NeuroAiD dengan antikoagulan.
Efek Samping dan Bahaya NeuroAiD
NeuroAiD telah terbukti sangat aman alias tidak ada laporan yang menyebutkan adanya efek samping serius.
Efek Samping yang Jarang Terjadi
Kemerahan ringan
Mulut kering hingga luka.
Sensasi haus yang meningkat selama tiga bulan pengobatan.
Pusing atau sakit kepala ringan
Mual dan muntah, tetapi jarang terjadi.
Merasa panas atau gerah.
Ketidaknyamanan pada area perut: sakit atau hingga diare, tetapi tidak ada efek samping gastrointestinal yang tercatat sejauh ini.
Saat Anda merasakan efek samping di atas, dokter mungkin akan menyarankan untuk mengurangi separuh dosis selama minggu pertama untuk meredakan efek samping di atas. Setelah gejalanya teratasi, Anda bisa melanjutkan konsumsi obat sesuai dosis umum.
Efek Samping Serius
Selama pengobatan dengan NeuroAiD, belum ada laporan adanya overdosis atau kematian. Namun, ada sejumlah kasus langka yang menyebutkan bahwa beberapa pasien mungkin mengalami efek samping yang serius.
Efek samping serius tersebut berupa:
Penyakit kuning,
Kadar kalium rendah, dan
stroke berulang.
Pada kondisi ini, segera laporkan keluhan Anda atau datangi instalasi gawat darurat jika mengalami ketidaknyamanan selama pemakaian obat.
Obat ini bisa Anda dapatkan di apotek terdekat atau pembelian online. Salah satunya di Viva Apotek. Manfaatkan saja fitur Beli Obat dari Viva Apotek untuk mendapatkan obat yang Anda butuhkan. Ingat untuk selalu jaga kesehatan, ya!
Diperbarui tanggal: November 2024
Ditinjau oleh: dr. Agustina Mahardini
Referensi :
MIMS. NeuroAID II MLC901 Dosage & Drug Information. https://www.mims.com/philippines/drug/info/neuroaid%20ii%20mlc%20901
Neuroaid. Safety Profile. https://neuroaid.com/safety-profile/
PubMed NCBI (2020). Clinical Outcomes of MLC601 (NeuroAiDTM) in Traumatic Brain Injury: A Pilot Study. https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/31973204/
PubMed Central NCBI (2015). The NeuroAiD Safe Treatment (NeST) Registry: a protocol. https://pmc.ncbi.nlm.nih.gov/articles/PMC4654343/
PubMed Central NCBI (2017). Neuroaid for improving recovery after ischemic stroke. https://pmc.ncbi.nlm.nih.gov/articles/PMC6483514/
PubMed NCBI (2009). A double-blind, placebo-controlled, randomized phase II pilot study to investigate the potential efficacy of the traditional chinese medicine Neuroaid (MLC 601) in enhancing recovery after stroke (TIERS). https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/19816018/
AHA Journals (2013). Chinese Medicine Neuroaid Efficacy on Stroke Recovery: A Double-Blind, Placebo-Controlled, Randomized Study. https://www.ahajournals.org/doi/full/10.1161/strokeaha.113.002055
NeuroAiD. Composition & Dosage. https://neuroaid.com/composition-dosage/
PubMed NCBI (2010). Neuroprotective and neuroproliferative activities of NeuroAid (MLC601, MLC901), a Chinese medicine, in vitro and in vivo. https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/20064536/
MIMS. NeuroAID II Dosage & Drug Information. https://www.mims.com/indonesia/drug/info/neuroaid%20ii