Skip links

Reco Tetes Telinga

Reco Tetes Telinga

Reco Tetes Telinga adalah obat antibiotik untuk mengobati infeksi bakteri pada telinga bagian luar (otitis eksterna). Kandungan utamanya, yaitu Chloramphenicol.

Reco Tetes Telinga
Merek dagang Reco Tetes Telinga antara lain: Reco Tetes Telinga
Reco Tetes Telinga
Apa itu Reco Tetes Telinga?
Golongan: Obat keras (dengan resep dokter)
Kategori: Antibiotik
Manfaat: Mengobati infeksi bakteri pada telinga bagian luar atau otitis eksterna
Digunakan oleh: Dewasa dan anak-anak
Ibu Hamil: Reco Tetes Telinga termasuk ke dalam kategori C untuk keamanan ibu hamil. Itu artinya, studi berbasis hewan menunjukkan adanya risiko pada janin, namun studi pada ibu hamil belum tersedia. Penggunaan obat mungkin diperbolehkan oleh dokter bila manfaat yang didapat lebih besar ketimbang risikonya.
Ibu Menyusui: Obat tidak diketahui dapat terserap ke ASI atau tidak jika sediaan obat adalah tetes telinga. Oleh karena itu, konsultasikan ke dokter mengenai penggunaan obat selama menyusui.
Anak-anak: Obat dapat diberikan pada anak-anak sesuai usia yang ditentukan.
Bentuk obat: Tetes telinga
Peringatan Sebelum Menggunakan Reco Tetes Telinga
Sebelum menggunakan Reco Tetes Telinga, perhatikan beberapa hal berikut ini:
Beri tahu dokter dan apoteker jika Anda alergi terhadap Chloramphenicol atau obat lainnya.
Beri tahu dokter mengenai obat resep, obat nonresep, suplemen, atau obat herbal yang sedang atau akan Anda gunakan.
Informasikan ke dokter jika Anda memiliki atau pernah memiliki masalah kesehatan tertentu.
Beri tahu dokter jika Anda hamil, berencana untuk hamil, atau sedang menyusui. Jika Anda baru mengetahui kehamilan saat obat digunakan, tanyakan pada dokter apakah penggunaannya boleh berlanjut atau sebaiknya dihentikan.
Anda tidak diperkenankan menggunakan obat ini jika terdapat robekan pada gendang telinga, riwayat keluarga dengan gangguan darah atau masalah sumsum tulang belakang yang menyebabkan jumlah sel darah merah rendah.
Pastikan untuk berkonsultasi dengan dokter atau apoteker sebelum memberikan obat kepada anak. Anak-anak mungkin lebih sensitif terhadap efek sampingnya.
Informasikan juga penggunaan obat pada dokter jika ingin diberikan pada lansia. Dikhawatirkan, lansia lebih sensitif terhadap efek samping seperti halnya anak-anak.
Dosis dan Aturan Pakai Reco Tetes Telinga
Dosis umum Reco Tetes Telinga berdasarkan bentuk obat, tujuan penggunaan, atau usia pasien adalah sebagai berikut:
Reco Tetes Telinga
Dewasa dan anak > 2 tahun: Teteskan 2-3 sehari sebanyak 3-4 tetes ke telinga yang sakit selama 7 hari atau sesuai anjuran dokter.
Durasi penggunaan obat dapat disesuaikan dengan arahan dokter maupun apoteker.
Manfaat Reco Tetes Telinga
Reco Tetes Telinga adalah obat yang digunakan untuk mengobati infeksi telinga bagian tengah (otitis eksterna). Kondisi menyebabkan telinga terasa gatal, keluarnya cairan bening atau nanah dari telinga, dan nyeri telinga.
Tanpa perawatan, infeksi telinga dapat bersifat kronis. Seiring waktu, infeksi dapat menyebar ke tulang di sekeliling saluran telinga (osteomielitis) atau ke lapisan dalam kulit di sekitar telinga (selulitis).
Oleh karena itu, infeksi bakteri di telinga harus diobati. Kandungan utama Reco Tetes Telinga adalah antibiotik Chloramphenicol. Cara kerja obat ini, yaitu menghambat bakteri membuat protein yang mereka butuhkan untuk hidup dan berkembang biak.
Tanpa protein, tersebut, bakteri tidak bisa tumbuh atau bertahan hidup. Efeknya ini dapat membantu tubuh sembuh dari infeksi bakteri.
Cara Menggunakan Reco Tetes Telinga dengan Benar
Agar manfaatnya optimal, ikuti cara penggunaan Reco Tetes Telinga yang benar seperti berikut.
Gunakan obat sesuai dengan petunjuk dokter atau sesuai petunjuk pada label. Jangan gunakan lebih banyak atau lebih sedikit dari yang diinstruksikan dokter.
Cuci tangan Anda secara menyeluruh sebelum menggunakan obat tetes telinga.
Berbaring atau miringkan kepala ke satu sisi.
Tarik perlahan dan tahan telinga yang sakit ke atas dan ke belakang. Masukkan nosel ke dalam telinga dan teteskan obat sesuai jumlah yang dibutuhkan.
Tetap berbaring atau miringkan kepala selama beberapa menit.
Ulangi langkah 1-4 untuk memberikan dosis ke telinga lainnya jika diperlukan.
Pasang kembali dan kencangkan tutup botol setelah setiap penggunaan.
Cuci tangan Anda sesudahnya.
Jangan biarkan ujung obat ini menyentuh telinga Anda atau permukaan lainnya.
Tutup kembali botol segera setelah digunakan. Jika obat ini terkontaminasi, dapat menyebabkan infeksi pada telinga. Jadi, berhati-hati dalam menyimpan obat.
Anda harus menghabiskan seluruh obat ini. Jika tidak, infeksi tidak akan terkontrol dengan baik. Di samping itu, penggunaan obat yang tidak tuntas bisa menyebabkan resistensi antibiotik. Artinya, bakteri resisten terhadap antibiotik sehingga pengobatan menjadi tidak efektif.
Hindari penggunaan lebih dari 1 minggu. Penggunaan obat ini dalam jangka panjang tidak dianjurkan.
Gunakan obat ini di waktu yang sama setiap harinya, supaya Anda tidak melewatkan dosis. Jika dosis terlewat, segera pakai obat setelah Anda mengingatnya.
Interaksi Reco Tetes Telinga dengan Obat Lain
Reco Tetes Telinga dapat berinteraksi dengan obat lain. Interaksi obat dapat menimbulkan penurunan efektivitas obat atau menimbulkan efek samping yang tidak diinginkan, terutama pada obat yang juga diberikan pada telinga.
Penggunaan Reco Tetes Telinga dengan obat berikut ini dapat menyebabkan peningkatan risiko efek samping:
Seftazidim
Klorpropamid
Sianokobalamin
Siklosporin
Dikumarol
Fosfenitoin
Fenitoin
Rifapentin
Toksoid Tetanus
Tolbutamid
Jika kedua obat diresepkan bersama-sama, dokter dapat mengubah dosis atau seberapa sering Anda menggunakan salah satu atau kedua obat tersebut.
Oleh sebab itu, beri tahu dokter mengenai obat-obatan lain yang sedang Anda gunakan sebelum menggunakan Reco Tetes Telinga.
Efek Samping dan Bahaya Reco Tetes Telinga
Reco Tetes Telinga umumnya aman digunakan. Akan tetapi, kemungkinan efek samping dapat terjadi pada beberapa orang. Berikut efek samping yang dapat terjadi setelah penggunaan Reco Tetes Telinga.
Sensasi terbakar
Perih
Peradangan pada kulit sekitar telinga
Beberapa gejala di atas mungkin dapat membaik seiring waktu. Akan tetapi, ada pula yang bertambah parah atau tidak kunjung membaik. Jika mengalami hal tersebut, segera periksa ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.
Anda bisa saja mengalami efek samping serius sehingga perlu penanganan medis lebih cepat, seperti perdarahan, memar tidak biasa, dan kelelahan parah.
Anda bisa saja mengalami reaksi alergi atau efek samping serius sehingga perlu menghentikan pengobatan dan meminta pertolongan medis segera. Berikut beberapa tanda yang harus diwaspadai:
Ruam dan gatal
Kesulitan bernapas atau menelan
Pembengkakan pada wajah, mata, dan mulut

Manfaatkan fitur Beli Obat dari Viva Apotek untuk mendapatkan obat yang Anda butuhkan. Ingat untuk selalu jaga kesehatanmu, ya!

Diperbarui tanggal: Desember 2024
Ditinjau oleh: dr. Agustina Mahardini

Referensi:
MIMS. 2024. Chloramphenicol Otic. https://www.mims.com/indonesia/drug/info/chloramphenicol/patientmedicine/chloramphenicol%2B-%2Botic
Mayo Clinic. 2024. Chloramphenicol Otic. https://www.mayoclinic.org/drugs-supplements/chloramphenicol-otic-route/description/drg-20062712
Mayo Clinic. 2024. Swimmer’s Ear. https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/swimmers-ear/symptoms-causes/syc-20351682

Leave a comment

Explore
Drag